Pages

Ora pro nobis - Doakanlah kami



"Ora pro nobis - Doakanlah kami."
Kis 20:28-38; Yoh 17:11b-19
Itulah slh satu harapan iman orangtua sy yg terkenang lg hari ini. Ya, bukankah pengalaman didoakan sgt kita perlukan di tengah aneka perjuangan+gulat geliat hdp ini?
Indahnya, Kristus jg berkenan mendoakan kita. Ia hadir+mengalir bagi kt. Adapun 3 arti doa ala Yesus yg diucapkanNya hari ini, al:
1. "Dikuduskan Oleh Allah":
Ia mendoakan agar Bapa sll menguduskan kita. Bukankah dg dibaptis kita "dikuduskan" mjd umat pilihanNya, terpisah dari dunia: ada di tengah dunia tp bukan milik dunia, terlibat tp tdk terlipat, menyelam tp tdk tenggelam, ikut dalam karut marut dunia tp tdk larut hanyut dg arus dunia.

2. "Disatukan Oleh Allah":
Ia mendoakan agar kita sll bersatu: "Ut omnes unum sint-spy kt mjd SATU". Ia tdk mau kt tercerai-berai oleh gosipan/fitnahan, intrik/taktik tp sll solid "merapatkan barisan" dlm iman yg bukan basa basi+persaudaraan yg bnr2 sejati.
3. "Digembirakan Oleh Allah":
Ia mendoakan agar kita sll bersukacita dlm Tuhan. Bukankah "bahagia" (Yun: eudaimonia) adl tuj hdp smua mns? Blajarlah dari Magnificat Maria, "Hatiku bergembira krn Allah...." (Luk 1:47). Maria ajak kt sll bergembira krn "Allah", bukan krn "allah" yg lain. Allah adl satu satunya alasan kita u/bergembira, krn Ia dpt membuat kt sll brsyukur tanpa sebab apapun dan bagaimanapun keadaan+pergulatan hati kt.
Yg pasti, menjelang Pentakosta, "ulang tahun gereja" ini, mari kita jg bljr u/ sll saling mendoakan spy kt jg sll "dikuduskan-disatukan+digembirakan" di tgh khidupan+pergulatan harian kt.
"Cari batu di dlm Goa - Mari kita bersatu di dlm doa.
Salam HIKers,
Tuhan memberkati & Bunda merestui
Fiat Lux - Be the Light -
Jadilah Terang!
(Gen 1:3)
NB:
1.
Doa Sebelum Komuni Suci (St. Ambrosius).
Yesus, aku mendekati meja perjamuanMu dengan takut dan gemetar, sebab aku orang berdosa, tak berani aku mengandalkan kelayakan diriku melainkan sepenuhnya berharap pada kerahiman dan belas kasihMu. Aku cemar oleh banyak dosa dalam tubuh dan jiwaku dan oleh pikiran serta perkataanku yang tak terkendali.
Yesus, aku mohon perlindunganMu, aku mohon kesembuhan dariMu. Aku seorang pendosa yang malang dan sengsara, menghadap hadiratMu, sumber segatl belas kasihan. Tak mampu aku menanggung pengadilanMu, namun aku percaya akan penyelamatanMu.
Yesus, di hadapanMu kuperlihatkan luka-lukaku dan kusingkapkan cacat-celaku. Aku tahu bahwa banyak dan besarlah dosaku, dan dosa itu menghimpit aku dengan rasa takut, tapi aku berharap pada belas kasihanMu, oleh sebab tak terbilang dosaku.
Yesus, raja kekal, sungguh Allah dan sungguh manusia, yang disalibkan demi umat manusia, pandanglah aku dengan penuh belas kasih dan dengarkanlah doaku, sebab aku mengandalkan Engkau.
Berbelas-kasihanlah kepadaku, yang penuh dosa dan sengsara, demi cinta kasihMu yang dalam dan yayg tak habis-habisnya.Terpujilah Engkau, kurban penebus dosa, yang diserahkan di kayu salib demi aku dan segenap umat manusia. Terpujilah darah yang mahasuci dan mahamulia, yang mengalir dari luka-lukaMu yang tersalib dan yang membasuh dosa-dosa seluruh dunia.
Ingatlah, ya Yesus, akan makhluk ciptaanmu, yang telah Engkau tebus dengan darahMu. Aku menyesali dosaku dan rindu memperbaiki kesalahanku.
Hapuslah seluruh pelanggaran dan dosaku; murnikan tubuh dan jiwaku, dan jadikan aku layak mencicipi yang terkudus dari segala yang kudus.Semoga tubuh dan darahMu, yang hendak aku sambut, walaupun aku tak pantas, menjadi bagiku penghapus dosaku, pembasuh kesalahanku, akhir pikiran-pikiranku yang jahat dan kelahiran baru nurani yang lebih baik.
Semoga tubuh dan darahMu mengobarkan aku untuk melakukan pekerjaan yang menyenangkanMu dan berguna bagi kesehatan tubuh dan jiwaku, menjadi pembela yang perkasa melawan tipu muslihat para musuhku. Amin.
2.
Doa Sesudah Komuni Suci (St Padre Pio).
Tinggallah bersamaku, Tuhan, aku amat membutuhkan kehadiranMu, agar aku tidak melupakanMu. Engkau tahu betapa mudahnya aku meninggalkanMu.
Tinggallah bersamaku, karena aku lemah dan membutuhkan kekuatanMu, agar aku tidak jatuh.
Tinggallah bersamaku, karena Engkaulah hidupku dan tanpaMu aku tanpa gairah hidup.
Tinggallah bersamaku, karena Engkaulah terangku dan tanpaMu aku dalam kegelapan.
Tinggallah bersamaku, untuk menyatakan kehendakMu.
Tinggallah bersamaku, agar aku mendengar suara dan mengikutiMu.
Tinggallah bersamaku, karena aku rindu untuk mencintaiMu sehabis-habisnya dan selalu berada dalam hadiratMu.
Tinggallah bersamaku, jika Engkau menghendaki aku setia kepadaMu.
Tinggallah bersamaku, aku rindu menjadikan jiwaku yg malang ini sebagai tempat penghiburan bagiMu, sebuah pelabuhan cinta.
Tinggallah bersamaku, karena malam menjelang, siang segera pergi dan kehidupan akan berakhir; kematian, pengadilan dan kehidupan kekal semakin dekat.
Amatlah penting bagiku untuk memperbarui kekuatanku supaya aku tidak berhenti di tengah jalan dan untuk itu aku membutuhkan Engkau. Malam menjelang dan kematian semakin dekat, aku takut akan kegelapan, pencobaan, kekeringan, salib dan penderitaan.
Oh, betapa aku membutuhkan-Mu, Yesusku, dalam malam pengasingan ini!Tinggallah bersamaku, dalam hidup yang sarat dengan mara bahaya, aku membutuhkan Engkau.
Ijinkan aku mengenaliMu sama seperti para murid mengenaliMu pada saat pemecahan roti, agar Ekaristi Kudus menjadi Terang yang menghalau kegelapan, menjadi kekuatan yang menopang daku, menjadi satu-satunya sukacita jiwaku.
Tinggallah bersamaku, karena pada saat kematianku, aku rindu untuk tetap bersatu denganMu, jika tidak dengan Komuni, setidaknya dengan rahmat dan cinta.
Tinggallah bersamaku, karena hanya Engkau saja yang aku rindukan, CintaMu, RahmatMu, KehendakMu, HatiMu, RohMu, karena aku mencintaiMu dan tdk menghendaki yang lain selain dari mencintaiMu lebih lagi.
Dengan cinta yang teguh, aku hendak mencintaiMu dengan segenap jiwaku sementara aku di dunia dan kelak mencintaiMu dengan sempurna dalam keabadian. Amin.
3.
Doa Sesudah Misa Kudus (St. Thomas Aquinas).
Tuhan, Bapa yang mahakuasa,Allah yang kekal,aku bersyukur kepada-Mu,sebab walau aku seorang pendosa,seorang hamba-Mu yang tak berguna, bukan karena kelayakanku, melainkan karena belas kasih-Mu semata, Engkau telah memberi aku makan denganTubuh dan Darah mahaberharga PutraMu,Tuhan kami Yesus Kristus.
Aku mohon kiranya Komuni Kudus initidak mendatangkan bagiku penghukuman dan kebinasaan, melainkan pengampunan dan keselamatan. Kiranya Komuni Kudus menjadi pelindung imandan perisai kehendak baik. Kiranya Komuni Kudus memurnikanku dari perbuatan jahatdan mengakhiri hasrat dan nafsuku yang jahat.
Kiranya Komuni Kudus mendatangkan bagiku belas kasih dan kesabaran,kerendahan hati dan ketaatan, serta kekuatan untuk bertumbuh dalam kebajikan. Kiranya Komuni Kudus menjadi pembelaku yang tangguh melawan segala musuh,baik yang kelihatan maupun yang tak kelihatan,dan menjadi penenang yang sempurna mengatasi segala dorongan hatiku yang jahat,baik jasmani maupun rohani.
Kiranya Komuni Kudus mempersatukanku lebih akrab mesra dengan Engkau,satu-satunya Allah yang benar,dan menghantarku dengan selamat melewati kematian menuju kebahagiaan abadi bersama-Mu.
Aku mohon kiranya Engkau membimbing aku,seorang pendosa yang malang, ke perjamuandi mana Engkau bersama PutraMu dan Roh Kudus, adalah terang yang benar dan sempurna, kegenapan total, sukacita abadi, kegembiraan tanpa akhir, kebahagiaan sejati bagi para kudus-Mu.
Sudi kabulkanlah doaku dengan pengantaraan Kristus Tuhan kami. Amin.
4.
Sebuah Persiapan:
HR. KENAIKAN TUHAN
Kis 1:1-11; Mzm 47:2-3,6-7,8-9;
Ef 1:17-23; Mrk 16:15-20
"Adoro Te-
Aku menyembah Engkau!"
Bersama dengan kenaikan Yesus ke surga, kita diajak untuk setia menyembahNya dengan doa-kata dan tindakan nyata.
Mengacu pada bac injii, Yesus yg kita sembah memberikan tiga amanat dasar, al:
1. Pergilah:
Setelah "diperlengkapi dengan kekuasaan dari tempat tinggi", kita harus pergi kepada semua bangsa dan bersaksi (Luk 24:49; Kis 1:8). Kita harus “pergi”: keluar dari kubangan dosa dan ego pribadi demi kemuliaan Tuhan dan keselamatan jiwa.
2. Beritakanlah Injil:
Kita diutus untuk memberitakan Injil (Ef 2:20).
Tugas ini termasuk mengirim utusan ke setiap bangsa (Kis 13:1-4).
Injil atau kabar baik yang diberitakan sendiri berpusat pada Tuhan terlebih pd "pertobatan dan pengampunan" (Luk 24:47), janji penerimaan "karunia Roh Kudus" (Kis 2:38) dan nasehat untuk memisahkan diri dari angkatan yang jahat (Kis 2:40) sambil menantikan kedatanganNya surga (Kis 3:19-20;1Tes 1:10).
3. Aku menyertai kamu:
Yesus akan sll mendampingi kita (Mat 28:20; 1:23; Mat 18:20).
Janji ini sendiri merupakan jaminan Yesus yg slalu menyertai kita di dalam Roh Kudus (Yoh 14:16,26) dan melalui Firman-Nya (Yoh 14:23).
Ia memberikan kasih karunia yang memadai (2Kor 12:9) serta menyertai dan menuntun kita utk pulang ke rumah Bapa (Mat 18:20; Kis 18:10).
Inilah jawaban iman terhadap semua bentuk ketakutan, keragu-raguan, kesulitan, sakit hati, dan keputusasaan.
Singkatnya:
Ia selalu melimpahkan berkatNya, yakni sebuah "berkat" yg tidak boleh disamakan dengan keuntungan materiel perorangan atau ketiadaan penderitaan dalam kehidupan kita
(Ibr 11:37-39; Wahy 2:8-10)
"Dari Tarsus ke Sukabumi-
Tuhan Yesus sertailah kami!"
5.
ROSARIO ROH KUDUS
Rosario Roh Kudus disusun pada tahun 1892 oleh seorang biarawan Fransiskan Kapusin di Inggris sebagai sarana bagi umat beriman untuk menghormati Roh Kudus. Doa ini kemudian memperoleh persetujuan apostolik dari Paus Leo XIII pada tahun 1902. Rosario ini dimaksudkan sebagai sarana untuk menghormati Roh Kudus, sama seperti Rosario Bunda Maria di maksudkan para rahib Dominikan untuk menghormati Bunda Maria.
Rosario ini terdiri atas 5 kelompok manik-manik. Tiap kelompok terdiri dari 7 manik. Sebelum dan sesudah tiap kelompok terdapat 2 butir manik besar, sehingga seluruhnya ada 35 butir manik kecil dan 12 butir manik besar. Sebagai tambahan, terdapat 3 manik kecil pada bagian permulaan. Pada ketiga manik kecil ini dibuat tanda salib, lalu di daraskan doa tobat dan himne datanglah Roh Pencipta.
Dalam tiap kelompok manik, diucapkan doa kemuliaan pada ketujuh manik kecil, dan 1 doa Bapa Kami serta 1 Salam Maria pada kedua manik besar. Pada 2 manik besar yang tersisa di bagian akhir, diucapkan Sahadat Para Rasul (Aku percaya .....), doa Bapa Kami dan Salam Maria untuk mendoakan Bapa Suci.
Pada doa ini terdapat 5 misteri: masing-masing misteri direnungkan pada setiap kelompok manik-manik. Angka lima merupakan penghormatan atas lima Luka Suci Yesus yang merupakan sumber rahmat yang dibagikan Roh Kudus untuk seluruh umat manusia.
Secara berurutan, Rosario Roh Kudus di daraskan sebagai berikut:
Tanda salib
Doa Tobat
Datanglah Roh Pencipta
Datanglah hai Roh Pencipta
kunjungilah jiwa kami semua
penuhilah dengan rahmat-Mu
hati kami ciptaan-Mu.
Gelar-Mu ialah penghibur
rahmat Allah yang mahaluhur
Sumber Hidup, Api Kasih
dan Pengurapan Ilahi.
Engkaulah sumber sapta karunia
jemari tangan Sang Ilahi.
Engkaulah janji sejati Allah Bapa
yang mempergandakan bahasa.
Terangilah akal budi,
curahkan cinta di setiap hati.
Segala kelemahan kami
semoga Kau lindungi dan Kau kuatkan.
Jauhkanlah semua musuh segera,
anugrahkanlah kedamaian jiwa,
dengan Engkau sebagai penuntun kami
kejahatan tak'kan mempengaruhi.
Perkenalkanlah kami kepada Bapa
ajarilah agar mengakui Putra
serta Engkau, Roh dari Keduanya
yang kami imani dan puji selamanya.
Segala kemuliaan bagi Allah Bapa
dan bagi Sang Putra
yang telah bangkit dari mati
serta bagi-Mu Roh Kudus pula
sepanjang segala abad.
Amin
Misteri Pertama:"Dari Roh Kuduslah Yesus dikandung Perawan Maria."
(Renungan Luk1:35 )
Ujud khusus:
Dengan tekun, mintalah bantuan dari Roh Ilahi serta perantaraan Bunda maria untuk mengikuti kebajikan-kebajikan Yesus Kristus, contohlah segala kebajikan-Nya, sehingga kita dapat menjadi serupa dengan citra Putra Allah.
Renungan dan doa pribadi ...
Bapa Kami ...
Salam Maria ...
Kemuliaan ... (7x)
Misteri Kedua:"Roh Allah turun atas Yesus."
(Renungan Mat3:16 )
Ujud khusus:
Peliharalah dengan penuh kesungguhan anugrah yang tak ternilai, rahmat pengudusan yang dicurahkan dan ditanamkan dalam jiwa kita oleh Roh Kudus pada saat pembabtisan. Peganglah dengan teguh janji baptis yang telah kita ucapkan: tingkatkan iman, harapan dan cinta kasih melalui tindakan nyata, serta hiduplah sebagai anak-anak Allah dan anggota Gereja Allah yang sejati agar kelak kita dapat memperoleh warisan surgawi.
Renungan dan doa pribadi ...
Bapa Kami ...
Salam Maria ...
Kemuliaan ... (7x)
Misteri Ketiga:"Oleh Roh Kudus, Yesus dibimbing menuju padang gurun untuk dicobai."
(Renungan Luk4:1-2)
Ujud khusus:
Bersyukurlah selalu atas ketujuh karunia Roh Kudus yang dicurahkan pada kita saat menerima Sakramen Penguatan: Roh kebijaksanaan, pengertian, nasihat, keperkasaan, pengenalan akan Allah, kesalehan, dan rasa takut akan Allah. Serahkan diri kita dengan setia kepada bimbingan Ilahi-Nya, sehingga di atas segala godaan dan pencobaan hidup kita berlaku secara perkasa sebagai seorang Kristen sejati dan prajurit Kristus yang berani.
Renungan dan doa pribadi ...
Bapa Kami ...
Salam Maria ...
Kemuliaan ... (7x)
Misteri Keempat:"Peranan Roh Kudus dalam Gereja."
(Renungan Kis2:2 Kis2:4 Kis2:11 )
Ujud khusus:
Bersyukurlah kepada Tuhan karena Ia menjadikan kita sebagai anggota Gereja-Nya yang selalu dijiwai dan diarahkan oleh Roh Kudus, Roh yang diturunkan ke dunia untuk tugas itu pada hari Pentekosta. Dengarlah dan patuhilah Takhta Suci, wakil Roh Kudus yang tidak dapat salah, serta Gereja, pilar dan dasar kebenaran. Junjunglah ajaran-ajarannya dan belalah hak-haknya.
Renungan dan doa pribadi ...
Bapa Kami ...
Salam Maria ...
Kemuliaan ... (7x)
Misteri Kelima:"Roh Kudus dalam jiwa-jiwa orang beriman."
(Renungan 1Kor6:19 1Tes5:19 Ef4:30 )
Ujud khusus:
Sadarilah keberadaan Roh Kudus dalam diri kita, peliharalah dengan seksama kemurnian tubuh dan jiwa, ikutilah dengan setia bimbingan Ilahi-Nya, sehingga kita dapat menghasilkan buah-buah Roh: kasih, sukacita, damai sejahtera, kesabaran, kemurahan hati, kebaikan, kesetiaan, kelemah lembutan, iman, kerendahan hati, penguasaan diri, dan kemurnian.
Renungan dan doa pribadi ...
Bapa Kami ...
Salam Maria ...
Kemuliaan ... (7x)
Aku Percaya ...
Bapa Kami ...
Salam Maria ...
"VENI SANCTE SPIRITU" - "DATANGLAH YA ROH KUDUS."

Tidak ada komentar:

Posting Komentar