Pages

Sabtu, 29 September 2018

HIK. HIDANGAN ISTIMEWA KRISTIANI.
HARAPAN IMAN KASIH.
Sabtu, 29 September 2018
Pesta St. Mikael, Gabriel dan Rafael, Malaikat Agung
Daniel (7:9-10.13.14) / Wahyu (12:7-12a)
(Mzm. 138:1-2ab.2cde-3.4.5)
Yohanes (1:47-51)
"Natanael - Anugerah Allah"
Inilah nama orang Israel sejati yang diantar oleh Filipus ("FIkirkan tujuan-LIbatkan iman-PUSatkan perhatian") kepada Yesus.
Adapun hari ini, Yesus berkata kepada Natanael alias Bartolomeus: "Engkau akan melihat langit terbuka dan malaikat Allah turun, naik kepada Anak Manusia."
Ya, hari ini kita merayakan pesta para Malaikat Agung yang juga merupakan "anugerah Allah" buat kita: Mikael, Gabriel, dan Rafael.
1. Mikael (Ibr: 'Siapakah yg seperti Allah"):
Ia adalah panglima perang. (Why 12:7-9). Ia menjadi pembela kita dalam menghadapi musuh/roh jahat. (Dan 10:13). Gereja mengakuinya sebagai pelindung & pembela Gereja dalam penganiayaan-godaan dan perpecahan.
2. Gabriel (Ibr: "Allah kemenangan/kekuatanku"):
Ia adalah pelayan & utusan Allah yang membantu kita untuk mengerti misteri & kehendak Allah. (Dan 8:16-18; 9:21-23). Secara khusus, ia diutus untuk membawa kabar gembira kepada Zakaria dan Maria. (Luk 1:11-20; 26-38).
Dengan kata lain:
Gabriel adalah pembawa warta keselamatan sekaligus memberikan penerangan ilahi sehingga terbukalah budi dan hati manusia untuk memahami dan meyakini kehendak Allah.
3. Rafael (Ibr: "Allah yg menyembuhkan"):
Ia adalah penyembuh & teman perjalanan. (Tob 4-12). Gereja menghormatinya sebagai teman perjalanan hidup sekaligus tabib Allah yang diutus untuk menyembuhkan & membebaskan manusia dari perhambaan setan.
Pastinya, bersama teladan para malaikat agung, semoga kita juga selalu bisa menjadi "anugerah Allah" untuk orang lain dengan sikap-ucapan & tindakan kita yang kudus & tulus setiap harinya. Adapun ajaran dan iman Gereja tentang Malaikat dapat dibaca dalam Ketekismus Gereja Katolik 328-336.
"Gunung Agung Gunung Sahari- Para Malaikat Agung doakanlah kami setiap hari."
Salam HIKers,
Tuhan memberkati & Bunda merestui
Fiat Lux - Be the Light -
Jadilah Terang!
(Gen 1:3)
NB:
A.
Kutipan Teks Misa
“Mikael berarti Siapa seperti Allah; Gabriel berarti Keperkasaan Allah; dan Rafael berarti Pengobatan Allah” (St. Gregorius Agung)
Antifon Pembuka (bdk. Mzm 103 (102): 20)
Pujilah Tuhan, hai semua malaikat-Nya, hai pahlawan perkasa, pelaksana titah-Nya, yang memperhatikan segala sabda-Nya.
Bless the Lord, all you his angels, mighty in power, fulfilling his word, and heeding his voice.
Pada Misa hari ini ada Madah Kemuliaan/Gloria
Doa Pembuka
Allah Bapa yang Mahamulia, penyelenggaraan-Mu sungguh mengagumkan, malaikat dan manusia Kaupanggil mengabdi Engkau. Kami mohon semoga mereka yang berada di hadapan-Mu dan mengabdi-Mu, bagi kami menjadi duta sukacita-Mu dan pelindung kedamaian-Mu. Dengan pengantaraan Yesus Kristus, Putra-Mu, Tuhan kami, yang bersama dengan Dikau, dalam persatuan dengan Roh Kudus, hidup dan berkuasa, Allah, kini dan sepanjang masa. Amin.
Seorang Lanjut Usia duduk di atas takhta. Ribuan orang melayani Dia. Putra Manusia datang menghadap, dan kepada-Nya diserahkan kekuasaan, kehormatan dan kerajaan.
Bacaan dari Nubuat Daniel (7:9-10.13.14)
"Pakaian-Nya putih seperti salju."
Aku, Daniel, melihat takhta-takhta dipasang, lalu duduklah Yang Lanjut Usianya. Pakaian-Nya putih seperti salju, dan rambut-Nya bersih seperti bulu domba. Takhta-Nya dari nyala api, roda-rodanya dari api yang berkobar-kobar. Suatu sungai api timbul dan mengalir dari hadapan-Nya. Beribu-ribu melayani Dia, beratus-ratus ribu berdiri di hadapan-Nya. Lalu duduklah Majelis Pengadilan dan dibukalah Kitab-kitab. Aku terus melihat dalam penglihatan itu, tampak dari langit bersama awan-gemawan seorang serupa Anak Manusia. Ia menghadap Dia Yang Lanjut Usianya itu, dan Ia dihantar ke hadapan-Nya. Kepada Dia yang serupa Anak Manusia itu diserahkan kekuasaan dan kemuliaan dan kekuasaan sebagai raja. Maka segala bangsa, suku dan bahasa mengabdi kepadanya. Kekuasaannya kekal adanya, dan kerajaannya tidak akan binasa.
Demikianlah sabda Tuhan
U. Syukur kepada Allah.
atau
Perang besar terjadi di surga. Mikael bersama bala malaikatnya melawan setan dan anak buahnya. Si naga besar akhirnya dikalahkan berkat darah Anak Domba.
Bacaan dari Kitab Wahyu (12:7-12a)
Aku, Yohanes, melihat dalam suatu penglihatan: Timbul peperangan di surga. Mikael dan malaikat-malaikatnya berperang melawan seekor naga, dan naga itu dibantu oleh malaikat-malaikatnya, tetapi mereka tidak dapat bertahan; mereka tidak mendapat tempat lagi di surga. Dan naga besar itu, Si Ular Tua yang disebut Iblis atau Setan, yang menyesatkan seluruh dunia, dilemparkan ke bawah; ia dilemparkan ke bumi bersama dengan malaikat-malaikatnya. Dan aku mendengar suara yang nyaring di surga, “Sekarang telah tiba keselamatan, kuasa dan pemerintahan Allah kita! Sekarang telah tiba kekuasaan Dia yang diurapi Allah, sebab para terdakwa, yang siang malam mendakwa saudara-saudara kita di hadapan Allah telah dilemparkan ke bawah. Mereka telah dikalahkan oleh darah Anak Domba, dan oleh perkataan kesaksian saudara-saudara kita itu. Karena mereka tidak menyayangkan nyawa mereka sampai ke dalam maut. Karena itu bersukacitalah, hai surga dan kamu sekalian yang diam di dalamnya!”
Demikianlah sabda Tuhan
U. Syukur kepada Allah.
Mazmur Tanggapan, re = b, 4/4, PS 834
Ref. Nama Tuhan hendak kuwartakan di tengah umat kumuliakan.
Ayat. (Mzm. 138:1-2ab.2cde-3.4.5)
1. Aku hendak bersyukur kepada-Mu dengan segenap hati, sebab Engkau mendengarkan kata-kata mulutku; di hadapan para dewata aku akan bermazmur bagi-Mu. Aku hendak bersujud ke arah bait-Mu yang kudus.
2. Aku hendak memuji nama-Mu, oleh karena kasih-Mu dan oleh karena setia-Mu, sebab Kaubuat nama dan janji-Mu melebihi segala sesuatu. Pada hari aku berseru, Engkau pun menjawab aku, Engkau menambahkan kekuatan dalam jiwaku.
3. Semua raja di bumi akan bersyukur kepada-Mu, ya Tuhan, sebab mereka mendengar janji dari mulut-Mu; mereka akan menyanyi tentang jalan-jalan Tuhan, sebab besarlah kemuliaan Tuhan.
Bait Pengantar Injil, do = g, 4/4, PS 963
Ref. Alleluya, alleluya, alleluya, alleluya.
Ayat. (Mrk 10:45)
Pujilah Tuhan, hai segala tentara-Nya, muliakanlah Dia, hai para hamba yang melakukan kehendak-Nya.
Para murid yang dipanggil oleh Yesus terpesona oleh Pribadi-Nya. Ia menjanjikan juga bahwa mereka akan melihat langit terbuka dan para malaikat Allah turun naik kepada Anak Manusia.
Inilah Injil Yesus Kristus menurut Yohanes (1:47-51)
"Engkau akan melihat malaikat-malaikat Allah turun naik kepada Anak manusia."
Pada waktu itu Natanael datang kepada Yesus atas ajakan Filipus. Tatkala melihat Natanael datang, Yesus berkata tentang dia, “Lihat, inilah seorang Israel sejati, tidak ada kepalsuan di dalamnya!” Kata Natanael kepada Yesus, “Bagaimana Engkau mengenal aku?” Jawab Yesus kepadanya, “Sebelum Filipus memanggil engkau, Aku telah melihat engkau di bawah pohon ara.” Kata Natanael kepada-Nya, “Rabi, Engkau Anak Allah, Engkau Raja orang Israel!” Yesus menjawab, kata-Nya, “Karena Aku berkata kepadamu: ‘Aku melihat engkau di bawah pohon ara’, maka engkau percaya? Hal-hal yang lebih besar daripada itu akan kaulihat.” Lalu kata Yesus kepadanya, “Aku berkata kepadamu, sesungguhnya engkau akan melihat langit terbuka, dan malaikat-malaikat Allah turun naik kepada Anak Manusia.”
Inilah Injil Tuhan kita!
U. Sabda-Mu sungguh mengagumkan!
Renungan
Pengalaman sehari-hari sering menunjukkan bahwa ada banyak hal yang kita alami sebagai tanda nyata hadirnya para malaikat di dunia. Terlepas dari kecelakaan maut, terbebas dari gangguan roh jahat atau dari kesedihan yang mendalam merupakan tanda-tanda pertolongan malaikat kepada manusia. Kata Yesus kepada Filipus, "Aku berkata kepadamu, sesungguhnya engkau akan melihat langit terbuka, dan malaikat-malaikat Allah turun naik kepada Anak Manusia.
Hari ini kita merayakan pesta tiga Malaikat Agung yakni, Mikael, Gabriel dan Rafael. Malaikat Mikael adalah sang pembela yang melindungi kita dari segala yang jahat. Konon, Mikael pernah menampakkan diri di atas Gunung Gargano, Italia pada abad V. Untuk menghormatinya, didirikanlah gereka megah di tempat itu. Mikael juga dihormati sebagai pengawal jiwa orang yang meninggal dunia.
Gabriel adalah pembawa kabar gembira Allah bagi manusia. Dalam Perjanjian Baru, Malaikat Gabriel membawa kabar gembira atas pengabulan doa Zakharia yang memohon seorang anak. Puncak dari kabar gembira itu disampaikan oleh Malaikat Gabriel kepada Maria, "Salam, hai engkau yang dikaruniai, Tuhan menyertai engkau" (Luk 1:28). Itulah kabar gembira yang mengubah sejarah.
Malaikat Rafael berarti "Allah yang menyembuhkan". Dalam Kitab Tobit 4-12 dikisahkan bahwa Rafael menyembuhkan Tobit dari kebutaan matanya sekaligus membebaskan putri Raguel dari gangguan roh jahat yang mematikan. Dalam kehidupan Gereja, Rafael diyakini sebagai pelayan Allah yang menyembuhkan manusia dari aneka penyakit, menguatkan jiwa yang lemah dan membebaskan manusia dari perhambaan roh jahat.
Kehadiran St. Mikael, St. Gabriel dan St. Rafael, para Malaikat Agung yang hari ini kita rayakan pestanya, memang tidak pernah kasat mata. Namun, itu tidak berarti bahwa mereka tidak bisa dirasakan kehadirannya. Malaikat Agung adalah perwujudan utusan Allah kepada pribadi-pribadi terpilih dalam Kitab Suci. Kita yang mengenalnya melalui Kitab Suci kiranya diperkenankan juga untuk mengenali kehadirannya.
Semoga kita bisa melihat bahwa pengalaman "keberuntungan" dalam hidup kita tidak lepas dari pertolongan para malaikat Allah yang menandakan bahwa Allah sedang bekerja di antara kita.
Antifon Komuni (Mzm 137:1)
Ya Tuhan, aku bersyukur kepada-Mu dengan sebulat hati. Aku bermazmur bagi-Mu di hadapan para malaikat.
Doa kepada Malaikat Agung Santo Mikael
Oleh: Paus Leo XIII
Malaikat Agung Santo Mikael, belalah kami dalam peperangan. Jadilah pelindung kami dalam melawan segala kejahatan dan jebakan setan. Kami mohon dengan rendah hati agar Allah menaklukkan, dan engkau, O panglima bala tentara surgawi, dengan kuasa Ilahi, usirlah ke neraka setan dan semua roh jahat yang berkeliaran di seluruh dunia, yang hendak menghancurkan jiwa-jiwa. Amin.
Doa Malam
Syukur kepada-Mu, ya Bapa, atas perlindungan-Mu melalui para malaikat yang Kauutus. Semoga dalam mengikuti jejak Putra-Mu, kami pun dengan penuh keberanian menerima tugas perutusan dari pada-Mu sehingga nyatalah karya-Mu dalam diri kami. Amin.
B.
7 Malaikat : Selayang Pandang
Dalam Litani (Malaikat Agung) St. Rafael, terdapat kalimat doa yang berbunyi: "St. Rafael, satu dari ketujuh malaikat yang berada di hadirat Yang Mahatinggi, doakanlah kami."
Dalam Alkitab malaikat agung yang sering disebut yaitu 1. Mikhael, 2. Gabriel, 3. Rafael, sedang keempat malaikat agung lainnya kemungkinan adalah 4. Uriel, 5. Barrachiel, 6. Sealtiel dan 7. Yehudiel.
1. Malaikat Agung St Mikael.
"Siapakah seperti Tuhan", dikenal sebagai malaikat keadilan, dan kitab Taurat mengenal malaikat ini sebagai penghancur Sodom dan Gommorah dan sebagai malaikat yang membantu penguburan Nabi Musa. Ia adalah malaikat perang melawan iblis dan pengikutnya.
Malaikat Gabriel memberitahu pada Daniel, saat ia memohon pada Tuhan untuk membawa bangsa Yahudi kembali ke Yerusalem: “Kerajaan Persia menentang aku... dan, datanglah Mikael, salah satu dari Pangeran Kepala datang menolongku”.
Malaikat itu kemudian membicarakan mengenai akhir dunia, para Anti Kristus berkata: Dalam waktu itu Mikael bangkit, sang pangeran agung, yang berdiri di depan anak-anak manusia.
Dalam Wahyu 12:7 “Dan terjadilah perang besar di surga, Mikael dan malaikat-malaikatnya bertarung melawan naga”.
Ada yang mengatakan jika ia adalah salah satu dari Kerub yang menjaga pohon kehidupan. Ia dapat dimohon untuk: bertarung melawan iblis, menyelamatkan jiwa-jiwa dari neraka pada saat sakratul maut.
Michael disebut Penjaga Sakramen Mahakudus Ekaristi. Ia adalah pemimpin balatentara surga, sebagai seorang prajurit ia tidak hanya melindungi jiwa-jiwa tetapi juga melindungi kita dari musuh dan melindungi Tuhan Kita, dalam sakramen suci. Ia memiliki kuasa untuk menghukum siapapun yang berdosa melawan sakramen ini.
Doanya sbb:
"St. Mikhael malaikat agung, bantulah kami dalam perang dan dalam tipu daya kejahatan Iblis. Semoga Tuhan menghukum mereka, dan kau Sang Pangeran Balatentara Surga, dengan kekuatan Tuhan, lemparkanlah ke neraka semua iblis dan roh jahat yang berkelana di dunia hendak membinasakan jiwa-jiwa".
Sedangkan doa yg diambil dari Kaplet doa St Mikael yg dibuat oleh oleh Paus Leo XIII setelah mendapatkan penglihatan di Vatikan:
"St. Mikhael yang suci bantulah kami dengan segala malaikat sucimu. Ajari kami untuk mempertahankan iman di tengah kegelapan ini. Ajari kami untuk mempertahankan jiwa kami dan jiwa sesama kami. Ajari kami untuk menang dalam kesunyian dan patuh pada Tuhan. Ajari kami untuk mencintai Maria, Ratu Para Malaikat."
2. Raphael.
Artinya Tuhan yang menyembuhkan. Ia hanya muncul dalam kitab Tobit. Rafael ialah penjaga Sakramen Tobat.
Rafael digambarkan membawa wadah minyak pengurapan dan ikan. Minyak melambangkan penyembuhan melalui sakramen pengakuan dosa. Ikan juga mengingatkan akan perlindungan yang ia berikan pada Tobit muda atas iblis Asmodeus dan penyembuhan atas ayahnya yang buta.
Dalam kaplet St Rafael tertulis doa demikian:
"St Rafael Malaikat agung, engkau adalah Rafael Sang Penyembuh, Penunjuk Arah, untuk manusia yang dalam kesedihan dan kesusahan. Santo Rafael, malaikat kesehatan, bukti cinta dan kesukaan Cahaya Tuhan, doakanlah kami! Malaikat Suci Rafael, bantulah kami dengan balatentara malaikatmu! Kiranya kekuatan dan cintamu tumbuh pada kami. Yakinkan kami jika cinta Tuhan akan menguasai hati kami dan memenangkan semua kebencian dan kekotoran yang disebarkan roh jahat di dunia ini."
3. Malaikat Agung Santo Gabriel
Ia disebut dalam Injil dan juga dicatat pada kitab Daniel. Ia menjelaskan penglihatan tentang banteng yang melambangkan kehancuran kerajaan Persia akibat ulah Aleksander Agung.
Ia juga memberitahu bahwa kerajaan itu akan dibagi di antara para jendral mereka, termasuk jendral Antiochus Ephiphanes. Daniel juga diberitahu oleh laki-laki yang bernama Gabriel yang “terbang dan dengan lembut menyentuh dia”, dan meramalkan tujuh minggu sebelum kedatangan Kristus.
Ia adalah malaikat Inkarnasi dan juga dikenal sebagai malaikat belas kasihan. Malaikat Agung St. Gabriel disebut penjaga sakramen Baptis. Gabriel adalah Malaikat Agung yang memberitakan kabar gembira dan kemenangan inkarnasi melawan dosa dan maut. Ia sering digambarkan memegang bunga lili yang melambangkan jiwa murni yang dihasilkan melalui melalui sakramen baptis dan sakramen tobat, dua sakramen sebagai buah penebusan Kristus. Benderanya melambangkan kasih sayang Bunda Suci yang universal.
Dalam kaplet St Gabriel tertulis doa sbb:
"Bapa di surga, melalui keagungan malaikat Gabriel kami menerima Inkarnasi Putra Tunggal-Mu. Melalui bantuannya kami mengenal dan meneladan Bunda Kebenaran Suci yang menjawab: “Jadilah padaku menurut perkataanmu”. St. Gabriel, ajaklah kami untuk memuji Bapa atas hadiah berupa Putra-Nya, dan mari kita berdoa semoga kita satu dalam rahmatnya, melalui Bunda-Nya, kita akan menjadi satu dalam gereja atas satu gembala. Santo Gabriel yang suci, bantulah kami dengan balatentara malaikatmu! Bantulah kami menjadi pelayan Tuhan yang baik! Bantulah kami untuk menjaga dan mempertahankan murninya pembaptisan sehingga kami mampu menjadi pelayan Dia. Saat kami jatuh, arahkan kami sehingga kami dapat pulih. Melalui bantuanmu, semoga jiwa kami menjadi tempat kedamaian di mana Tuhan dapat tinggal."
4. St. Uriel.
Ia disebut Penjaga Sakramen Krisma.
Ia membawa pedang kebenaran bagi prajurit Kristus, yaitu kita melalui sakramen krisma. Ia membawa api yang mengingatkan akan turunnya Roh Kudus pada pentekosta dan bara yang merupakan karunia Roh Kudus. Mengingatkan kita jika hati harus dibakar dengan cinta tersuci pada Tuhan seperti para seraphim, seperti Hati Suci Yesus dan Maria.
Santo Uriel membawa neraca yang melambangkan penilaian tindakan kita. Itu juga melambangkan neraca milik Keadilan Sejati yang akan menimbang kita di hari penghakiman. Dia kurang dikenal dalam Alkitab. Uriel. Malaikat agung Uriel yang memerintah Pemerintahan dan Kedamaian. Uriel membawa pedang yang menjaga Taman Eden. Wujudnya adalah seorang laki-laki yang membawa pedang menyala. a dipanggil malaikat Petir dan Terror. Dia diidentifikasi sebagai Seraphim dan Cherubim sekaligus, dan dikenal dalam kitab Wahyu yang memanggil para burung untuk membinasakan para Iblis, yang memperingatkan Nuh akan air bah.
Dari kaplet doa Santo Uriel, tertulis:
"Malaikat Agung St Uriel, bantulah kami dengan balatentara malaikatmu! Buatlah hati kami terbakar dengan nyala Hati Tersuci. Bantulah kami untuk menggunakan sakramen penguatan Krisma yang merupakan karunia dari Roh Kudus sehingga semakin berbuah dalam jiwa kami. Berikan kami berkat dari Pedang Kebenaran untuk menghalau semua yang menentang Harapan Tuhan dalam hidup kami, sehingga kami layak bergabung dalam tentara surgawi.
5. St Yehudiel.
Ia Penolong dalam Sakratul Maut dan Penjaga Sakramen Pengurapan Orang Sakit. Santo Yehudiel membawa sebuah mahkota yang membara yang melambangkan penebusan dan belas kasih Tuhan dan kemenangan yang menunggu di kehidupan selanjutnya sekaligus melambangkan penderitaan kita yang ditanggung dalam diri Tuhan kita Yesus Kristus.
Doa kepada malaikat Santo Yehudiel sbb:
"St Yehudiel, kau sangat kuat dan mengalahkan Iblis Belzebub. Datanglah dan bantulah kami dengan balatentara malaikatmu! Temani kami dalam peperangan melawan serangan dari neraka yang mengancam Bunda Suci dan Gereja. Jagalah kami dalam sakratul maut dengan kekuatan kehadiranmu. Pertahankanlah kami sehingga kami tidak menghilang tanpa sakramen terakhir sehingga kami siap berdiri untuk menghadapi Hari Akhir. Lepaskan rasa iri dari hati kami melalui kekuatan Tuhan yang kau miliki, sehingga kami bisa sepertimu, memuji kemuliaan Tuhan di kehidupan ini dan yang akan datang."
6. Malaikat agung St Barachiel.
Ia memimpin sepasukan malaikat 496,000. Buku Henokh menjelaskan dirinya sebagai salah satu dari empat penguasa Serafim dan malaikat petir. Dia sering digambarkan memegang putih bangkit melawan dada, atau dikelilingi di kelopak mawar putih dan digambarkan sebagai pemimpin para malaikat pelindung.
7. Santo Sealtiel.
Ia adalah penjaga Misa Kudus yang membawa dupa melambangkan doa dan penyerahan pada Pengorbanan Tuhan dalam misa kudus. “Dan malaikat lain datang dan berlutut di depan altar dengan pedupaan emas, dan disana diberikan padanya pedupaan, yang berisi doa smua orang kudus di depan altar emas, dekat dengan Singasana Tuhan. Asap dari pedupaan naik dari tangan para malaikat itu” (Kitab Wahyu 8:3-4).
Doa kepada Malaikat agung St Sealtiel:
"Santo Sealtiel datanglah dengan bala bantuan malaikatmu! Datanglah dari Tuhan Yang Maha Kuasa dan Maha Belas Kasih, datanglah ke pendoa yang hina ini; dan buatlah aku mengetahui misteri surga melalui Belas Kasih-Nya yang tak terbatas, menjadi pelayan altar-Nya.Doakan kami kami pada Yesus, semoga para imam memiliki hati yang sama dengan Hati-Nya!
C.
Malaikat:
Riwayatmu Dulu, Kini dan Nanti..
PROLOG
Umat Kristiani dan umat Yahudi, sama-sama mengakui adanya semacam "hirarki malaikat". Sekarang ini, umat Katolik mengakui adanya 9 tingkatan dalam Celestial Hierarchy.
ANEKA TINGKATAN MALAIKAT
Sebelum sampai pada klasifikasi yang umum diterima sekarang, sebenarnya terdapat beberapa model struktur tentang hierarki Malaikat dalam Gereja.
Namun pandangan yang paling berpengaruh justru struktur yang tertulis dalam “Celestial Hierarchy” oleh Pseudo-Dionysus di abad ke-5 (disebut pseudo, karena walaupun tertulis “dikarang” oleh St. Dionysus, sebenarnya tidak diketahui pasti siapa pengarangnya).
Dalam Pseudo-Dionysus Areopagite, dan juga dalam Summa Theologia dari Thomas Aquinas, struktur Angelic Hierarchy adalah sbb :
– Seraphim
– Cherubim
– Thrones
– Dominion
– Virtues
– Powers
– Principalities
– Archangels
– Angels
Pada jamannya sendiri, pandangan diatas bukanlah pandangan yang unik. Paus Gregorius Agung, dalam Homilia, mempunyai pandangan yang sedikit berbeda (walaupun tetap mengakui 9 tingkat), yaitu :
– Seraphim
– Cherubim
– Thrones
– Dominion
– Principalities
– Powers
– Virtues
– Archangels
– Angels.
Pandangan adanya 9 tingkatan dalam "Celestial Hierarchy" ini (walaupun dalam urutan berbeda) juga diakui oleh St. Ambrosius dalam Apologia Prophet David, St John Damaskus dalam De Fide Orthodoxa dan St. Isidore of Seville dalam Etymologiarum (walaupun dalam bukunya yang lain, De Ordine Creaturarum, St. Isidore hanya mengakui adanya 7 tingkatan).
St. Jerome, di lain pihak , mengakui hanya 7 tingkatan, sementara dalam Clementine Liturgy of the Mass, malah diakui adanya 11 tingkatan malaikat.
Pandangan Gereja Katolik saat ini lebih umum mengikuti apa yang ditulis oleh Thomas Aquinas dalam "Summa Theologiae", yang juga sama dengan apa yang ditulis dalam Pseudo Dionysus Areopagite.
PENJELASAN TIAP TINGKATAN MALAIKAT
* Seraphim
Ditulis paling jelas dalam kitab Isaiah, Seraphim digambarkan sebagai mahluk bersayap 6 dan selalu berada di sisi Tuhan, sambil senantiasa memuji Tuhan terus menerus. Menurut tradisi, Malaikat yang menampakkan diri kepada St. Francis Asisi adalah malaikat dari ordo Seraphim (sesuai dengan deskripsi 6 sayap), (mungkin benar-benar perkecualian, karena St. Gregory The Great sempat meragukan apakah malaikat-malaikat dari ordo tertinggi ini pernah dikirim Tuhan ke dunia).
* Cherubim
Kata “Cherub” berasal dari bahasa Assyrian kirubu, yang berarti “dekat”, yang berarti juga “pengawal pribadi”. Cherubim paling sering disebut dalam kitab perjanjian lama sebagai figur yang terdapat dalam tutup Ark of Covenant. Cherubim juga tertulis dalam perjanjian lama sebagai figur malaikat yang dibuat oleh Raja Salomon dan juga figur yang disulam dalam kain yang menutupi bait Allah di Jerusalem.
* Thrones, Dominion, Principalities
Ketiga tingkatan ini disebut dalam surat Paulus ke umat di Kolose. Tidak banyak disebut dalam kitab-kitab lain di alkitab. Diduga St. Paulus mengambil dari sumber-sumber kitab-kitab Yahudi yang tidak termasuk dalam kanon Gereja.
* Virtues & Powers
Juga disebut dalam surat paulus ke jemaat di Efesus. Selebihnya juga tidak disebut dalam kitab-kitab lain di alkitab.
* Archangel, “The Magnificient Seven”
Istilah ini muncul dalam Kitab Jude dan Thessalonika. Selain itu, Tradisi Gereja percaya, ordo inilah yang dimaksud St. Raphael saat membuka identitasnya di depan Tobit & Tobias sebagai satu dari tujuh malaikat yang berdiri di hadapan Tuhan (Walaupun dalam Talmud , beberapa Malaikat yang kita kenal sebagai Archangel juga dikenal termasuk dalam ordo Thrones).
Referensi paling awal tentang nama-nama “The Magnificent Seven” ini terdapat dalam Kitab Enoch I yang terdapat di Gereja Ethiopia. Kemudian catatan tentang ketujuh Archangel ini juga ada pada Kitab Enoch versi Yahudi (atau lazimnya disebut 3 Enoch). Paus St. Gregory the Great juga menyetujui dan mengakui adanya 7 Archangel, dan bahkan menulis nama-namanya, sama halnya dengan Pseudo-Dionysus.
Dalam alkitab, hanya ada 3 nama Archangel yang tertulis (menghitung kitab Tobit dalam Deuterokanonika), yaitu St. Mikhael, St. Gabriel, dan St. Raphael. Lalu yang empat lagi ? kita tidak akan pernah tahu dan sebenarnya juga tidak terlalu perlu untuk tahu. Namun demikian, dari 2 sumber yang sering direferensikan, dapat ditulis sebagai berikut (catatan: daftar ini sama sekali tidak kanonik).
Menurut St. Gregory The Great , nama ke-7 Archangel adalah:
1. Mikhael
2. Gabriel
3. Raphael
4. Uriel
5. Simiel
6. Orifiel
7. Zachariel
Sedangkan menurut Pseudo-Dionysus , nama ke-7 Archangel adalah:
1. Mikhael
2. Gabriel
3. Raphael
4. Uriel
5. Chamuel
6. Jophiel
7. Zadkiel
* Angels
Tingkatan terakhir dalam Celestial Hierarchy, Angels inilah yang dipercaya yang menjadi Guardian Angels dari setiap orang. Tradisi Gereja mempercayai bahwa Malaikat-malaikat dalam ordo inilah yang paling sering berhubungan dengan manusia.
TIGA TINGKATAN MALAIKAT
Adapun dalam bahasa Ibrani, angel adalah mala’ak, dibaca dalam bahasa indonesia menjadi malaikat.
Mereka dikelompokkan menjadi 9 kelompok paduan suara surgawi. Setiap kelompok paduan suara terdiri dari malaikat-malaikat yang memiliki misi sama dimana 9 kelompok paduan suara tersebut dikelompokkan lagi menjadi 3 tingkatan, al:
1. Tingkat pertama atau yang paling tinggi adalah malaikat dari kontemplasi sejati, yang terdiri dari malaikat Seraphim, Kerubhim dan Singgasana.
Malaikat Seraphim sebagai malaikat tertinggi memahami Allah dengan sangat jelas dan karenanya nyala cinta mereka paling panas.
Malaikat Kerubhim juga memahami Allah namun tidak sejelas malaikat Seraphim. Malaikat Kerubhim memahami lebih pada penyelenggaraan Allah.
Malaikat Singgasana memahami kuasa dan penghakiman Allah.
2. Tingkat yang kedua terdiri dari malaikat Penguasa, Kebajikan dan Kekuatan.
Malaikat Penguasa memerintah malaikat-malaikat di bawahnya.
Malaikat kebajikan menerima perintah dari malaikat penguasa dan menjalankan alam semesta.
Malaikat Kekuatan memerangi pengaruh buruk yang berlawanan dengan rencana penyelenggaraan kebajikan.
3. Tingkat ketiga terdiri dari Malaikat Kerajaan, Malaikat Agung dan Malaikat Kudus.
Malaikat Kerajaan mengurus suatu negara, bangsa atau kota.
Malaikat Agung menyampaikan pesan penting Allah pada manusia. Malaikat Mikael, Gabriel dan Rafael termasuk dalam kelompok ini.
Malaikat Kudus adalah malaikat pelindung manusia.
Misi para malaikat adalah membantu manusia di dunia untuk dapat masuk kerajaan surga.
Untuk dapat merasakan kekuatan malaikat, manusia perlu berdoa, puasa, meditasi dan keheningan.
Malaikat biasanya tidak turut campur dalam kehidupan manusia kecuali kalau mereka diundang secara pribadi oleh manusia. Setiap malaikat unik dan berbeda satu sama lain. Malaikat saling berkomunikasi satu sama lain secara langsung dan Malaikat dapat melihat segala sesuatu di bumi ini.
Setiap manusia memiliki malaikat pelindung yang mencintai kita tanpa syarat. Kita dapat setiap saat meminta bantuan kepada malaikat pelindung dalam setiap permasalahan yang kita hadapi.
APAKAH MANUSIA DAPAT MENJADI MALAIKAT SETELAH MATI?
Tidak, malaikat bukanlah manusia biasa. Ini menjelaskan bahwa malaikat tidak menikah atau mempunyai anak seperti manusia biasa, dan Hebrews 12:22-23 mengatakan pada saat kita sampai di Yerusalem Surgawi, kita akan dipertemukan dengan “beribu-ribu malaikat” dan “roh orang-orang benar yang telah disempurnakan”—dua kelompok yang terpisah.
Malaikat adalah teman atau sahabat, bukan berasal dari suatu keturunan nenek moyang (Luke 20:34-36). Kita disebut “anak manusia,” tapi malaikat tidak pernah disebut “anak malaikat”
SIAPA DAN APA MALAIKAT ITU?
Kata “malaikat” sebenarnya berasal dari bahasa Yunani aggelos, yang berarti “pembawa pesan.” Kata Ibrani yang sama mal’ak mempunyai arti yang sama.
Kadangkala, Alkitab menggunakan kata ini untuk sebutan kepada seseorang:
Seorang biasa yang membawa pesan (Job 1:14; Luke 7:24; 9:52)
Nabi-nabi (Isaiah 42:19; Malachi 3:1)
Imam (Malachi 2:7)
Pemimpin Gereja (Rev 1:20)
Terkadang, kata ini menggambarkan sesuatu atau kejadian sebagai “pembawa pesan”…
tiang awan (Exodus 14:19)
wabah atau penyakit (2 Samuel 24:16-17)
Tapi biasanya kata ini menggambarkan sekelompok roh yang telah Tuhan ciptakan, termasuk malaikat baik dan jahat, dan beberapa katagori khusus seperti cherubim, seraphim, dan archangel.
Kata malaikat disebut paling tidak 108 kali dalam Perjanjian Lama dan 165 kali di Perjanjian Baru (Chafer, Systematic Theology, II, 3). Ada banyak sekali informasi di Kitab Suci bagi kita untuk membangun dasar pengetahuan kita mengenai makhluk malaikat ini.
BAGAIMANA AWAL MALAIKAT?
Kitab Suci berbicara mengenai penciptaan malaikat, oleh sebab itu, jelas sekali bahwa mereka tidak diciptakan pada awal keabadian (Nehemiah 9:6; Psalm 148:2,5).
Colossians 1:16-17 explains: “dan yang ada di bumi, yang kelihatan dan yang tidak kelihatan, baik singgasana, maupun kerajaan, baik pemerintah, maupun penguasa; segala sesuatu diciptakan oleh Dia dan untuk Dia. Ia ada terlebih dahulu dari segala sesuatu dan segala sesuatu ada di dalam Dia.”
Waktu penciptaan mereka tidak pernah disebutkan secara pasti, tapi mungkin sekali waktu penciptaannya terjadi berhubungan dengan penciptaan langit dalam Genesis 1:1. Mungkin terjadi bahwa Tuhan menciptakan mereka segera setelah penciptaan langit – sebelum penciptaan dunia berdasarkan pada Job 38:4-7, “anak-anak Allah berteriak bersukacita” ketika Dia menaruh dasar Bumi.
BERAPA JUMLAH MALAIKAT?
Walaupun Kitab Suci tidak memberikan jumlah yang pasti, tapi kita diberitahukan bahwa jumlah malaikat sangat banyak (Daniel 7:10; Matthew 26:53; Hebrews 12:22).
Kelihatannya malaikat diciptakan hanya pada satu kali dan tidak ada malaikat baru yang ditambahkan. Malaikat tidak akan mati atau dalam bentuk apapun atau punah; oleh sebab itu mereka juga tidak akan berkurang.
Kelihatannya masuk akal untuk mengatakan, bahwa jumlah malaikat dalam keberadaan sebanyak jumlah manusia sepanjang sejarah.
APAKAH MALAIKAT MEMILIKI TUBUH?
Malaikat pada dasarnya adalah “roh yang melayani,” (Hebrews 1:14) dan tidak mempunyai tubuh nyata seperti manusia. Yesus menyatakan bahwa "roh tidak mempunyai tulang dan daging, sebagaimana kamu melihat Aku" (Luke 24:37-39).
Alkitab mengatakan bahwa malaikat hanya bisa berada di satu tempat pada satu saat. Mereka pasti mempunyai keberadaan lokal saja. Malaikat dapat mengambil bentuk seorang manusia jika memang dibutuhkan. Bagaimana orang dapat menjamu "entertain angels " (Hebrews 13:2)? Disisi lain, penampilan mereka terkadang dalam bentuk sinar yang menyilaukan dan dalam kemuliaan yang menggentarkan (Matthew 28:2-4).
BAGAIMANA RUPA MALAIKAT
Karena malaikat adalah roh dan bukan berbentuk fisik, mereka tidak kelihatan setiap waktu (Colossians 1:16). Elisa pernah berdoa bahwa pembantunya akan melihat pasukan malaikat mengelilingi kota, dan anak muda ini di “buka” matanya sehingga ia dapat melihat makhluk-makhluk yang tidak kelihatan itu (2 Kings 6:17)!
Abraham ketika dikunjungi tiga pembawa pesan surgawi. Ketika malaikat muncul, Mereka muncul dalam bentuk manusia. Dalam Genesis 18, Abraham menyambut tiga tamu malaikat yang muncul sebagai pelancong biasa. Di bab berikutnya, dua malaikat pergi ke Sodom dimana mereka dianggap hanya sebagai pengunjung biasa.
Terkadang, malaikat muncul dalam perlengkapan yang tidak biasanya. Daniel melihat seorang malaikat dengan tangan dan kakinya berkilau seperti tembaga dan dengan batu berharga, dan wajah seperti kilat (Daniel 10:5-6). Malaikat yang menggulingkan baru kuburan Kristus muncul dengan sinar yang menyilaukan (Matthew 28:3; Luke 24:4).
Kitab Wahyu menggambarkan beberapa makhluk luar biasa yang mungkin adalah bentuk lain dari malaikat dalam Revelation 4:6-8.
Malaikat dalam Alkitab sendiri tidak pernah muncul dalam bentuk yang lucu, anak-anak yang menggemaskan! Mereka selalu muncul dalam bentuk orang dewasa. Ketika orang-orang dalam Alkitab melihat malaikat, respon mereka selalu rebah sujud dalam rasa takut dan terkejut, bukannya mendekat dan ingin menggelitik bayi yang lucu.
Beberapa ayat dalam Alkitab menyebutkan malaikat mempunyai sayap (Isaiah 6:2,6). Ayat lainnya berbicara mengenai malaikat terbang, dan kita beranggapan bahwa sayap digunakan untuk penerbangan itu (Daniel 9:21).
Bagaimanapun juga, saya beranggapan bahwa malaikat dapat terbang kemana saja tanpa tergantung dari sayapnya. Kebanyakan referensi dari Alkitab, tidak menyebutkan mengenai sayap dan di ayat seperti Genesis 18-19, jelas mengatakan bahwa tidak ada sayap yang kelihatan.
MALAIKAT VS MANUSIA
Mereka lebih kuat dari manusia, tapi tidak Maha Kuasa (Psalm 103:20; 2 Peter 2:11). Mereka lebih tahu dari manusia dalam pengetahuan, tapi tidak Maha Tahu (2 Samuel 14:20; Matthew 24:36). Mereka lebih mulia dari manusia, tapi tidak Maha Hadir (Daniel 9:21-23, 10:10-14).
APAKAH SEMUA MALAIKAT BAIK
Maaf! Anda tidak dapat percaya kepada semua malaikat.
Alkitab mengelompokkan beberapa malaikat sebagai “pilihan” (1 Timothy 5:21) atau “kudus” (Matthew 25:31; Mark 8:38). Semua malaikat pada awalnya adalah kudus, menikmati kehadiran Tuhan (Matthew 18:10) dan lingkungan surgawi (Mark 13:32).
Malaikat-malaikat lain menentang Tuhan dibawah pimpinan Iblis (Matthew 25:41; 2 Peter 2:4; Jude 6; Ephesians 6:12). Kita sering menyebut mereka “setan.”
Sebenarnya ada peperangan besar yang tidak terlihat yang tidak dapat kita bayangkan sedang terjadi. Tapi, ini bukanlah peperangan antara dua kekuatan abadi yang sama kuat. Tuhan yang telah menciptakan segala sesuatunya masih berkuasa, dan setelah Dia telah selesai dengan para malaikat jahat untuk menyelesaikan tujuanNya, Dia akan mengalahkan mereka ke kekalahan terakhir.
APA KERJANYA MALAIKAT
Kita tidak tahu apakah setiap malaikat mempunyai tugas yang sama, atau apakah beberapa dari mereka dikhususkan untuk mengerjakan sesuatu.
Alkitab juga berkata mengenai tingkatan malaikat seperti kerubim (Ezekiel 1) dan serafim (Isaiah 6). Kita juga mengenal akan dua malaikat yang selalu disebut: Michael (Daniel 10:13; Jude 9) dan Gabriel (Daniel 9:21; Luke 1:19,26).
Malaikat yang seringkali muncul dan tidak disebutkan namanya dalam Kitab Suci dengan membawa bermacam-macam tugas - diciptakan untuk melayani Tuhan, al:
Pujian dan Penyembahan - Ini adalah kegiatan utama yang tergambar di Surga (Isaiah 6:1-3; Revelation 4-5).
Mengungkapkan - Mereka melayani sebagai pembawa pesan untuk menyampaikan keinginan Tuhan kepada manusia. Mereka membantu mengungkapkan hukum-hukum kepada Musa (Acts 7:52-53), dan melayani sebagai pembawa sesuatu di kitab Daniel dan Wahyu.
Memimpin - Malaikat memberi instruksi kepada Yusuf mengenai kelahiran Yesus (Matthew 1-2), kepada para wanita di kuburan, kepada Filipus (Acts 8:26), dan kepada Kornelius (Acts 10:1-8).
Menyediakan - Tuhan menggunakan malaikat untuk menyediakan kebutuhan fisik seperti makanan bagi Hagar (Genesis 21:17-20), Elia (1 Kings 19:6), dan Kristus setelah Ia dicobai (Matthew 4:11).
Menjaga - Menjaga umat Tuhan dari bahaya, seperti kasus Daniel dan Singa, dan tiga temannya dalam api pembakaran (Daniel 3 dan 6).
Melepaskan - Melepaskan umat Tuhan sewaktu mereka dalam bahaya. Malaikat melepaskan para Rasul dari penjara dalam Acts 5, dan juga melepaskan Petrus dalam Acts 12.
Menguatkan dan Memberanikan - Malaikat menguatkan Yesus setelah Ia dicobai (Matt 4:11), memberanikan para Rasul untuk tetap berkhotbah setelah melepaskan mereka dari penjara(Acts 5:19-20), dan memberitahukan Paulus bahwa semua orang dalam kapalnya akan selamat (Acts 27:23-25).
Menjawab Doa - Tuhan seringkali menggunakan malaikat sebagai maksudNya menjawab doa orang-orang pilihanNya (Daniel 9:20-24; 10:10-12; Acts 12:1-17).
Menjemput orang-orang percaya pada saat kematian - Dalam kisah Lazarus dan orang kaya, kita membaca bahwa malaikat membawa roh Lazarus ke “pangkuan Abraham” ketika dia mati (Luk 16:22).
D.
Aneka Doa bersama Malaikat Agung.
Allah Bapa kami dengan cara yang menakjubkan Engkau menuntun pekerjaan malaikat & manusia.
Semoga St. Mikael, Gabriel, Rafael & semua malaikat yang setia melayaniMu di surga, melindungi kami dari segala bahaya di dunia ini.
Selamatkanlah kami dengan perantaraan Tuhan kami Yesus Kristus yang hidup dan yang berkuasa bersama Dikau dan Roh Kudus,
Allah kini dan sepanjang masa.
Bapa, dengarkanlah doa-doa orang yang Engkau perbaharui melalui Roti Kehidupan, yang memberi kekuatan & Keberanian kepada kami.
Melalui pemeliharaan yang baik dari Malaikat Agung St. Mikael, Gabriel & Rafael & para malaikat, kami boleh maju dalam perjalanan
penyelamatan Ilahi. Kami mohon ini dalam Nama Yesus Kristus Tuhan kami. Amin.
====
LITANI ST. MIKAEL
Tuhan, kasihanilah kami,
Kristus, kasihanilah kami,
Tuhan, kasihanilah kami,
Kristus, dengarkanlah kami,
Kristus, kabulkanlah doa kami
Allah Bapa di Surga, kasihanilah kami,
Allah Putera, penebus dunia kasihanilah kami,
Allah Roh Kudus, kasihanilah kami,
Allah Tritunggal Maha kudus, Tuhan yang Maha Esa, kasihanilah kami.
Santa Maria, Ratu para Malaikat,
.......................................doakanlah kami
St. Mikael Malaikat Agung......
St. Mikael, yang dipenuhi Kebijaksanaan Ilahi..........
St. Mikael, Penyembah sempurna Sang Sabda yang menjelma.......
St. Mikael, Yang dimahkotai kehormatan & Kemuliaan.............
St. Mikael, Pangeran perkasa Balatentara Tuhan.........
St. Mikael, Panji TriTunggal Maha Kudus..........
St. Mikael Pelindung Surga
St. Mikael, Penuntun & penghibur Israel..........
St. Mikael, Kemegahan & kebahagiaan gereja yang jaya...........
St. Mikael. cahaya para malaikat................
St. Mikael, benteng kaum beriman...............
St. Mikael. kekuatan mereka yang berjuang bagi panji2 Salib.........
St. Mikael, cahaya & keyakinan jiwa2 pada saat ajal....
St. Mikael, penolong yang pasti.........
St. Mikael, pertolongan pada saat kemalangan.............
St. Mikael, pelaksanaan hukuman Abadi..............
St. Mikael, penghibur Jiwa2 di api pencucian...........
St. Mikael, penerima jiwa2 setelah ajal...................
St. Mikael, pangeran kami...........
St. Mikael, pembela kami..............
St. Mikael, pangeran yang termasyur..............
St. Mikael, kekuatan dalam pertempuran
St. Mikael, pemenang atas Setan...........
St. Mikael, yang mengejutkan Setan..............
St. Mikael, Panglima laskar Surgawi.............
St. Mikael, Bentara Kemuliaan Ilahi...........
St. Mikael, sukacita para Malaikat..............
St. Mikael, yang terberkati diantara pilihan Tuhan...........
St. Mikael, pembela Kebenaran.............
St. Mikael, hamba Tuhan........
St. Mikael, perantara Surgawi.............
St. Mikael, penopang Umat Allah...........
St. Mikael, Pelindung Gereja Kudus...............
St. Mikael, pemohon segala Bangsa yang memuliakanMu.........
St. Mikael, pembawa Panji Keselamatan..........
St. Mikael, malaikat perdamaian.............
St. Mikael, Penuntun jiwa2 pada Cahaya Abadi.................
St. Mikael, penguasa Surga............
Anak Domba Allah Yang menghapus dosa dunia, kasihanilah kami ya
Tuhan
Anak Domba Allah Yang menghapus dosa dunia, kabulkanlah doa
kami ya Tuhan
Anak Domba Allah Yang menghapus dosa dunia, ampunilah dosa
kami ya Tuhan
Kristus dengarkanlah kami
Kristus kabulkanlah doa kami
Doakanlah kami, St. Mikael yang mulia, Pangeran Gereja Yesus
Kristus
Supaya kami layak menikmati janji2 Kristus
Marilah Berdoa:
Kami mohon kepadaMu ya Tuhan Yesus, kuduskanlah kami dengan
berkatMu yang suci, dan dengan perantaraan St. Mikael berilah kami
kebijaksanaan yang mengajarkan kami untuk menimbun harta surgawi
dengan menukarkan semua hal duniawi dengan yang abadi, yaitu
Dikau yang hidup dan bertahta untuk sepanjang masa. Amin.
=====
LITANI ST. GABRIEL
Tuhan, kasihanilah kami,
Kristus, kasihanilah kami,
Tuhan, kasihanilah kami,
Kristus, dengarkanlah kami,
Kristus, kabulkanlah doa kami
Allah Bapa di Surga, kasihanilah kami,
Allah Putera, penebus dunia kasihanilah kami,
Allah Roh Kudus, kasihanilah kami,
Allah Tritunggal Maha kudus, Tuhan yang Maha Esa, kasihanilah kami.
Santa Maria, Ratu para Malaikat,
.......................................doakanlah kami
St. Gabriel, Malaikat Agung yang Mulia................
St. Gabriel, Pangeran Surga...........
St. Gabriel, kekuatan Allah...........
St. Gabriel, yang berdiri dihadapan tahta Allah........
Stt. Gabriel, penyembah pertama Sabda Ilahi........
St. Gabriel, teladan para pendoa,.........
St. Gabriel, guru para Bangsa
St. Gabriel, pelayan Allah yang setia....
St. Gabriel, pembawa wahyu Ilahi........
St. Gabriel, pembawa kabar gembira penebusan Ilahi
St. Gabriel, malaikat yang mewartakan penjelmaan Allah
St. Gabriel, utusan Allah kepada Zakaria dan Perawan Maria...........
St. Gabriel, yang mengungkapkan sukacita Maria...........
St. Gabriel, pelindung perawan yang tak bernoda...........
St. Gabriel, yang meramalkan keagungan Yesus...........
St. Gabriel, yang menghormati Yesus dengan penuh semangat.............
St. Gabriel, malaikat penghibur Juru Slamat dalam sakrat maut..........
St. Gabriel, sahabat & penghibur Bunda Allah.....
St. Gabriel, penuntun & penolong St. Yosef........
St. Gabriel, guru & penopang nabi Daniel........
St. Gabriel, guru yang mengagumkan........
St. Gabriel, teladan para orang tua & guru..........
St. Gabriel, penuntun bersama Yesus & Maria..............
St. Gabriel, damai & cahaya bagi jiwa2.............
St. Gabriel, yang menakutkan orang tak beriman...........
St. Gabriel, pelindung & pembela orang beriman...........
St. Gabriel, penghibur mereka yang menderita.....
St. Gabriel, penghibur mereka yang menderita....
St. Gabriel, kekuatan & keadilan bagi yang lemah..............
St. Gabriel, pelindung khusus komunikasi modern.............
St. Gabriel, yang tertulis dalam kitab suci sebagai malaikat pembawa
kabar gembira kepada Perawan Maria...........
Anak Domba Allah Yang menghapus dosa dunia, kasihanilah kami ya
Tuhan
Anak Domba Allah Yang menghapus dosa dunia, kabulkanlah doa
kami ya Tuhan
Anak Domba Allah Yang menghapus dosa dunia, ampunilah dosa
kami ya Tuhan
Kristus dengarkanlah kami
Kristus kabulkanlah doa kami
Doakanlah kami, St. Gabriel yang mulia
Supaya kami layak menikmati janji2 Kristus
Marilah Berdoa:
O, Gabriel, Malaikat Agung yang terberkati, kami mohon kepadamu
jadilah perantara kami di hadapan tahta Kerahiman Ilahi pada saat
kami memerlukannya, seperti pada waktu Engkau memberi kabar
kepada Maria mengenai rahasia penjelmaan Allah. sehingga melalui
doa2 & perlindunganmu di Surga kami akan mendapatkan kebaikan
yang sama dan selalu menyanyikan pujian bagi Allah di dunia ini untuk
selamanya. Amin
====
LITANI SANTO RAFAEL
Tuhan, kasihanilah kami,
Kristus, kasihanilah kami,
Tuhan, kasihanilah kami,
Kristus, dengarkanlah kami,
Kristus, kabulkanlah doa kami
Allah Bapa di Surga, kasihanilah kami,
Allah Putera, penebus dunia kasihanilah kami,
Allah Roh Kudus, kasihanilah kami,
Allah Tritunggal Maha kudus, Tuhan yang Maha Esa, kasihanilah kami.
Santa Maria, Ratu para Malaikat,
.......................................doakanlah kami
St. Rafael Malaikat Agung,.............
St. Rafael, yang namanya berarti "Allah menyenbuhkan"........
St. Rafael, bersama para malaikat baik,melayani di hadapan Allah yang
mulia....
St. Rafael pelayan Allah di Surga..........
St. Rafael, pesuruh Allah yang setia...............
St. Rafael yang menyampaikan doa Tobit kepada Bapa..........
St. Rafael, sahabat perjalanan bagi Tobia.........
St. Rafael;, yang melindungi sahabat2mu dari marabahaya...........
St. Rafael, yang menemukan istri yang pantas bagi Tobia.........
St. Rafael, yang membebaskan Sara dari roh jahat...........
St. Rafael, yang menyembuhkan Tobit dari kebutaan.............
St. Rafael, pemimpin dan pelindung perjalanan hidup kami...............
St. Rafael, penolong yang kuat pada waktu kesesakan
St. Rafael, penahluk yang jahat...........
St. Rafael,pembimbing & penasehat orang muda..............
St. Rafael, pelindung jiwa yang murni..........
St. Rafael, malaikat pelindung orang muda.........
St. Rafael,malaikat suka cita........
St. Rafael, malaikat pertemuan yang bahagia..........
St. Rafael, malaikat perkenalan yang suci...........
St. Rafael, malaikat bagi orang yang mencari jodoh...........
St. Rafael, malaikat perkawinan yang bahagia..........
St. Rafael, malaikat kehidupan keluarga...........
St. Rafael, pelindung keluarga Kristiani.............
St. Rafael, pelindung perjalanan.............
St. Rafael, pelindung kesehatan..............
St. Rafael, tabib surgawi...........
St. Rafael, penolong orang buta...........
St. Rafael, penyembuh orang sakit..............
St. Rafael, penghibur orang yang menderita..............
St. Rafael, pendamping orang yang menjelang ajal..............
St. Rafael, bentara berkat................
St. Rafael, pembela gereja.............
Anak Domba Allah Yang menghapus dosa dunia, kasihanilah kami ya
Tuhan
Anak Domba Allah Yang menghapus dosa dunia, kabulkanlah doa
kami ya Tuhan
Anak Domba Allah Yang menghapus dosa dunia, ampunilah dosa
kami ya Tuhan
Kristus dengarkanlah kami
Kristus kabulkanlah doa kami
Doakanlah kami, St. Rafael yang mulia
Supaya kami layak menikmati janji2 Kristus
Marilah Berdoa:
Ya Allah, dengan kemurahan Engkau mengutus malaikat Agung
St. Rafael sebagai sahabat bagi hambamu Tobia dalam perjalanan.
Bantulah kami, hamba-hambaMu, agar dapat menikmati perlindungan
dan kekuatan berkat bantuannya melalui Yesus Kristus Tuhan kami.
Amin

Tidak ada komentar:

Posting Komentar