Ads 468x60px

PERAWAN AJAIB



HIK : HIDANGAN ISTIMEWA KRISTIANI
"PERAWAN AJAIB"
- Buku MOM - MARY OUR MOTHER, RJK
Pembuatan ikon, baik patung, pahatan, maupun lukisan, untuk memberikan suatu gambaran nyata atas kepercayaan umat beriman mulai dilakukan Gereja Roma pada abad ke-8, dan kultus peninggalan gambar-gambar suci yang digunakan sebagai obyek penghormatan tersebar luas di kalangan umat kristiani di abad pertengahan.
Mengenai devosi kepada Bunda Maria; keyakinan bahwa ia secara fisik diangkat ke surga berarti tidak meninggalkan peninggalan berupa sisa-sisa jasmani.
Keadaan inilah yang menyebabkan dan menjelaskan mengapa begitu besar penghormatan dan pengabdian kepada Maria dalam bentuk lambang ikon-ikon, baik patung, ukiran-ukiran, dan lukisan.
Legenda yang tak terhitung jumlahnya yang menceritakan tentang ikon atau gambaran Maria yang muncul secara ajaib, -untuk memberikan kemenangan dalam pertempuran, untuk meminta pembangunan suatu kapel di tempat tertentu, atau untuk melindungi suatu wilayah dari bahaya-.
Kadang-kadang, penemuan ikon Maria, baik yang hilang, atau telah tersembunyi selama beberapa dekade, disambut umat bagaikan suatu peristiwa ajaib.
Patung-patung dan ikon-ikon Maria diamankan dan dilindungi dalam kapel-kapel di dalam Gereja dan kuil, dihormati seolah-olah bagaikan kepada Santa Perawan itu sendiri.
Patung-patung ini dihiasi, berpakaian, dihiasi dengan bunga, dihiasi dengan permata, dan dibawa dalam prosesi penghormatan meriah.
Berbagai kisah menakjubkan, legenda pun kisah nyata mengenai kehadiran, penyertaan, pertolongan, dan penampakan Bunda Maria kepada anak-anaknya di berbagai belahan dunia sepanjang jaman telah banyak menjadi inspirasi iman.
Salam HIKers,
Tuhan berkati & Bunda merestui

Tidak ada komentar:

Posting Komentar