Ads 468x60px

Maria dari Guadalupe

Perayaan Le Virgin Guadalupe di Mexico City

( Buku "MOM - Mary Our Mother-
Sketsa Historiografi Maria", RJK)

MARIA DARI GUADALUPE
Salah satu penampakan tertua Perawan Maria terjadi di Meksiko pada tahun 1531.
Juan Diego, seorang pria pribumi tua berusia 57 tahun yang telah bertobat dan beralih ke iman Katolik, sedang dalam perjalanan menuju Misa hariannya ketika melewati bukit Tepeyac, di barat laut Meksiko.

Tertarik oleh suara burung bernyanyi, ia memanjat bukit dan melihat seorang wanita muda dalam gaun panjang yang bersinar. Batu-batu di sekelilingnya berbinar, dan Juan Diego melihat pelangi memenuhi langit.

Wanita muda,yang menyatakan kepadanya bahwa dia adalah Perawan Maria, memerintahkan Juan Diego untuk meminta Uskup untuk membangun sebuah kapel di tempat itu. Juan Diego melaporkan pertemuannya dua kali kepada Uskup tetapi ia tidak dipercayai.

Pada tanggal 12 Desember, Maria memberinya tanda yang dengannya kemudian meyakinkan Uskup dan Imam lainnya: jubah Juan Diego secara ajaib tercetak dengan gambaran Maria. Tanpa ragu lagi, mereka memulai pembangunan tempat kudus, sebuah gereja yang segera menarik para peziarah hingga saat ini. Hingga sekarang, gambar ajaib yang muncul di jubah Juan Diego masih sejelas seperti pada saat pertama kali muncul, dan kain biasa yang sudah berumur beberapa abad itu masih dalam kondisi baik. Analisa ilmiah yang dilakukan tanpa hasil yang jelas hanya semakin memperdalam misterinya.

Pada 14 November 1921, seorang pekerja pabrik menaruh bom dan meledakkan altar Gereja dimana disimpan jubah tersebut.Ledakan menghancurkan lantai altar dari marmer, kaca-kaca gereja, rumah-rumah sekitar,melengkungkan salib tembaga di altar,tetapi kain jubah Juan Diego bergambar Maria tersebut tidak mengalami kerusakan.

Sejak 1993, kain tersebut kemudian dilindungi,disimpan dalam kotak kaca anti peluru.
Dengan lebih dari lima belas juta pengunjung tiap tahun,kuil Nuestra Senora de Guadalupe di bukit Tepeyac menjadi salah satu tempat ziarah terkenal di dunia dan “Maria dari Guadalupe” diakui menjadi pelindung Meksiko dan Amerika Latin.
-------------------
Info buku MOM di :
- Paroki Robertus, Cililitan Jkt
- Pin BBM Hik 7EDF44CE / 54E255C0
- WA HIK Merchandise 08994812805
Salam HIKers,
Tuhan berkati & Bunda merestui
Fiat Lux! Jadilah Terang!


Tidak ada komentar:

Posting Komentar