Ads 468x60px

Jumat 05 Desember 2014

Yes 29: 17-24; Mat 9: 27-31

"Aletheia- Ketersingkapan.
Inilah nama komunitas filsafat bbp kampus yang kami bentuk di awal tahun 2000-an di sekitaran kota Jogja. Ini jugalah yang dialami dua orang buta ketika berjumpa dengan Yesus, Sang Filsuf Agung.


Adapun 3 hal supaya kita juga mengalami ketersingkapan, antara lain:

1.Berjuang:
Dalam perjalanan pulang dari rumah kepala rumah ibadat menuju tempatNya menginap, dua orang buta mengikuti-Nya, seperti pengemis dengan berseru-seru tanpa henti.Mereka berjuang dengan hati teguh dan bermohon: "Kasihanilah kami."  Syukurlah, Tuhan kita penuh belas kasihan (Mzm 72:12-13). Adapun “Anak Daud” sendiri adalah gelar dan sebutan Mesias (2Sa 7:1; Luk 1:32; Kis 2:30; Rom 1:3), yang lazim untuk orang Yahudi (Mar 12:35; Yoh 7:42).

2. Beriman:
Yesus berkata: "Percayakah kamu bahwa Aku dapat melakukannya?" Mereka menjawab: "Ya Tuhan kami percaya." Lalu Yesus berkata: "Jadilah kepadamu menurut imanmu." Ke-2 orang buta itu memang tidak dapat melihatNya tapi iman timbul dari pendengaran. Mereka buta jasmani tapi melek rohani: "AIA-Aman Iman Amin",dalam bahasa Paulo Coelho: "Saat kamu menginginkan sesuatu, yakinkah akan mimpimu itu, dan dengan rahmat Tuhan, seluruh alam semesta akan membantumu untuk meraihnya".

3.Bersaksi:
Karna tidak mampu menahan rasa syukur yang melimpah, mereka yang mengalami perubahan dari "keterbutaan" menjadi "keterbukaan", terus memashyurkan nama Yesus ke seluruh daerah.
Pastinya, Kristus menjadi sumber terang dan kehidupan. Seperti halnya dengan membangkitkan orang mati, Ia menunjukkan bahwa diriNya sama dengan Dia yang pertama kali menghembuskan napas kehidupan kepada manusia - demikian pula dengan memberikan penglihatan kepada orang buta, Ia menunjukkan bahwa diriNya sama dengan Dia yang pertama kali memerintahkan terang untuk bercahaya atas kegelapan karna Allah sendirilah yang mempunyai hak istimewa untuk membuka mata orang buta (Mzm. 146:8).

"Dari Tarsus ke Sukabumi - Tuhan Yesus sembuhkanlah kami."

Salam HIKers,
Tuhan memberkati & Bunda merestui
Fiat Lux!@RmJostKokoh.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar